Di depan teras rumah yang berhadapan langsung dengan pematang sawah,
Kami menikmati senja yang perlahan menguning.
Kau bercerita banyak hal,
Aku mendengarkan ceritamu dengan menatap penuh wajahmu.
Setiap kalimat yang kau ucapkan, aku rekam baik-baik dimemoriku.
Sesekali aku mengeluarkan beberapa argumen jika ada hal yang tidak sependapat denganmu dan memberikan beberapa masukan.
Kamu tersenyum menatapku dan berkata "jika ditanya hal apa yang akan aku rindu, maka aku jawab, berdiskusi denganmu dan mendengarkan pendapat darimu".
Entah berapa senja sore yang telah terlewati tanpa berdiskusi denganmu.
Kini kita menatap senja yang sama tapi di tempat yang berbeda.
Apakah berdiskusi denganku masih menjadi hal yang kau rindukan?
Jakarta, 27 Maret 2019 |Salmah
Komentar
Posting Komentar